Skip to main content

8 Tips Jitu Untuk Memulai Bisnis Travel Online yang Sukses

Bepergian atau berpetualang memang telah menjadi sebuah gaya hidup bagi kebanyakan orang. Dengan dukungan media sosial yang makin bertumbuh, kegiatan mengekspresikan diri dengan berfoto di tempat-tempat yang wisata menjadi sebuah hal yang semakin sering dilakukan. Melihat fenomena ini, tentu bisnis travel pun memiliki peluang yang cerah untuk dijalankan. Bagi Anda yang sedang memikirkan sebuah usaha untuk dijalankan, maka pilihan bisnis travel online adalah pilihan yang baik. Besarnya permintaan dari pasar akan membuat Bisnis ini cukup menguntungkan.

Bisnis travel online ini sendiri sangat mudah dan murah untuk dijalankan. Sebab dengan sistem online Anda hanya membutuhkan beberapa perlengkapan elektronik yaitu komputer dan jaringan internet serta printer. Meski demikian, bukan berarti Anda juga mudah untuk mencapai sukses dalam menjalankannya. Lalu bagaimana cara untuk bisa sukses dalam bisnis travel online ini? Tentu saja ada kita-kiat yang harus Anda terapkan untuk bisa membuat apa yang Anda lakukan lebih maksimal dan optimal serta memberikan keuntungan dan pencapaian sukses untuk Anda. Berikut beberapa tips sukses dalam menjalankan bisnis travel online.

  • 1. Hardware serta Software
8 Tips Jitu Untuk Memulai Bisnis Travel Online yang SuksesTips pertama untuk bisa meraih sukses pada bisnis travel online ini adalah menyiapkan perlengkapannya. Salah satu komponen atau perlengkapan yang sangat penting untuk diperhatikan dalam bisnis ini adalah komponen hardware dan software. Hardware yang dimaksud disini adalah komputer yang telah terkoneksi dengan internet serta beberapa pendukungnya. Sedangkan software sendiri adalah program dan operating sistem yang  bisa menjalankan pemesanan tiket via online. Software ini juga merupakan program billing transaksi dan website yang berisi shop chart. Lalu dari mana mendapatkan software khusus penyediaan tiket ini. Anda bisa mendapatkan software tersebut dari master agen tiket online setelah anda menandatangani MOU yang akan dilakukan  melalui computer yang dikirim pada server pusat untuk diproses.

Jangan lupa juga untuk membeli atau menyediakan komputer yang spesifikasi dengan kinerja yang baik. Jaringan internet yang disediakan juga harus Anda siapkan dengan koneksi yang paling baik. Komputer dan internet yang baik memang sangat penting untuk bisnis ini karena Anda bisa melayani konsumen dengan baik dan memuaskan.

  • 2. Cintai Dunia Traveling

Bisnis yang didasari pada kesukaan atau passion memang akan memiliki peluang lebih besar untuk sukses. Mengapa demikian? Sebab dengan rasa cinta dan senang pada sebuah bidang, maka para pelakunya ini akan bersemangat untuk menjalankan usaha dengan sepenuh hati dan semaksimal mungkin. Karena ini adalah bisnis berbasis traveling (bepergian), maka para pengusaha yang akan menjalankanya harus mencintai dunia traveling. Konsumen yang datang pada Anda pastinya adalah orang-orang yang suka traveling. Maka jika Anda memiliki kecintaan yang sama, mereka para konsumen yang datang ini akan merasa senang. Tapi jika Anda orang yang tidak memiliki kesukaan pada dunia travel, akan sulit untuk Anda mendapatkan chemistry (kecocokan). Dari sini maka peluang bisnis Anda untuk sukses pun akan semakin mengecil.

Bisnis yang didasari pada kesukaan atau passion memang akan memiliki peluang lebih besar untuk sukses. Mengapa demikian? Sebab dengan rasa cinta dan senang pada sebuah bidang, maka para pelakunya ini akan bersemangat untuk menjalankan usaha dengan sepenuh hati dan semaksimal mungkin. Karena ini adalah bisnis berbasis traveling (bepergian), maka para pengusaha yang akan menjalankanya harus mencintai dunia traveling. Konsumen yang datang pada Anda pastinya adalah orang-orang yang suka traveling. Maka jika Anda memiliki kecintaan yang sama, mereka para konsumen yang datang ini akan merasa senang. Tapi jika Anda orang yang tidak memiliki kesukaan pada dunia travel, akan sulit untuk Anda mendapatkan chemistry (kecocokan). Dari sini maka peluang bisnis Anda untuk sukses pun akan semakin mengecil.

  • 3. Branded yang Menarik

Setiap bisnis memang membutuhkan nama atau brand untuk bisa menarik para konsumen. Selain untuk menarik konsumen, brand usaha ini juga akan berguna bagi para konsumen untuk memudahkan mereka mencari alamat usaha atau website ataupun agen Anda. Maka ketika Anda ingin membuka bisnis travel online ini, pastikan Anda memiliki brand atau nama usaha yang baik. Brand atau nama usaha yang baik sendiri bisa dilihat dari kemudahan pelafalannya. Semakin mudah nama bisnis Anda untuk diucapkan dan dihafal, maka semakin besar pula kesempatan Anda menarik banyak konsumen. Jangan lupa juga untuk membuat nama yang menarik. Dengan gabungan nama yang mudah diucapkan dan dihafal serta nama yang menarik Anda akan semakin mampu mewujudkan kesuksesan usaha Anda.

  • 4. Memberikan Penawaran yang Menarik

Harga memang akan selalu menjadi acuan bagi para konsumen. Apalagi bisnis ini yang sudah banyak yang menjalankannya. Maka dari sini persaingan pun akan tercipta dan menjadi sengit. Anda sebagai pelaku usaha travel online ini harus memiliki strategi khusus untuk menghadapi hal ini. Salah satu cara untuk bisa memenangkan persaingan ini adalah menawarkan harga yang menarik. Anda bisa memberikan harga promo pada momen tertentu atau potongan harga atau diskon dengan sebuah persyaratan dan ketentuan khusus. Pemberian paket wisata dengan harga khusus juga bisa menjadi pertimbangan Anda untuk mampu menarik konsumen. Dengan adanya harga promo, diskon dan harga paket bisa jadi usaha Anda akan menjadi pilihan konsumen untuk membeli tiket perjalanan mereka. Dengan demikian peluang Anda untuk bisa sukses akan terbuka sangat lebar.

  • 5. Perluas Jaringan dan Relasi

Namanya bisnis, Anda sebagai pelakunya tidak bisa berdiam diri saja. Anda sebagai pengusaha memang diharuskan untuk memperluas jaringan dan relasi seluas mungkin. Semakin besar dan luas jaringan usaha Anda maka makin tinggi pula peluang Anda untuk meraih kesuksesan usaha. Mengapa demikian? Karena kita sebagai pebisnis tidak akan bisa berdiri sendiri untuk meraih sukses. Selain membutuhkan para pekerja atau karyawan, mereka para pebisnis ini juga memerlukan pengusaha lain untuk bisa saling mendukung dan bekerjasama menumbuhkan bisnis. Pengusaha lain yang dimaksud disini juga bisa seorang investor  yang tentunya bisa membantu Anda untuk meluaskan kegiatan bisnis Anda. Maka jika Anda tidak mempunyai jaringan orang-orang penting ini maka Anda akan kesulitan untuk menjadikan bisnis Anda sukses.

Anda juga dapat memperluas jaringan dengan aktif mengikuti berbagai forum dan kegiatan yang berhubungan dengan bidang bisnis Anda. Cara berikutnya Anda juga bisa mengembangkan jaringan bisnis ini dengan cara bergabung di berbagai komunitas yang sesuai dengan bidang bisnis Anda. Dengan mengikuti forum atau kegiatan serta bergabung dengan komunitas ini Anda akan mendapatkan teman dan rekanan yang akan membuat bisnis Anda dikenal dan makin sukses.

  • 6. Pilih Lokasi yang Strategis dan Ramai

Beberapa bisnis travel online ini juga membuka sebuah tempat untuk bisa didatangi konsumen. Bahkan jumlah usaha yang memiliki tempat offline ini jumlahnya sangat banyak. Dengan tempat yang bisa didatangi konsumen secara langsung ini memang akan membuat usaha Anda memiliki peluang sukses lebih besar. Mengapa demikian? Sebab dengan juga bergerak pada bidang offline, usaha online tentunya akan semakin menambah kesempatan Anda mendapatkan banyak konsumen dan pelanggan. Namun untuk bisa menarik banyak konsumen datang ke tempat offline itu, Anda harus fokus untuk menyediakan tempat dengan lokasi yang strategis dan ramai. Semakin strategis dan ramai lokasi usaha Anda maka semakin besar pula kesempatan Anda untuk bisa mendapatkan konsumen dalam jumlah yang lebih besar.

  • 7. Kuatkan Promosi

Untuk bisa menarik banyak konsumen, Anda memang mau tak mau harus melakukan promosi atau strategi pemasaran yang baik. Anda bisa menjalankan promosi ini secara offline dan online. Secara offline Anda bisa menjalankan promosi ini dengan cara menyebar brosur, beriklan di media massa atau membuat pamflet. Namun karena saat ini dunia online juga memiliki pasar yang sangat besar, maka dengan teknik online, Anda juga bisa menjalankan promosi ini dengan efektif.

  • 8. Layani Konsumen dengan Sebaik Mungkin

Terakhir, cara untuk bisa menjadikan bisnis travel online ini sukses adalah dengan melayani konsumen dengan sebaik mungkin. Ya pelayanan memang selalu menjadi fokus perhatian konsumen apapun bentuk bisnisnya. Maka jika Anda memang ingin usaha Anda mendapatkan respon yang baik dari publik, Anda mau tak mau harus memaksimalkan pelayanan Anda. Pada bisnis travel online ini Anda bisa memberikan layanan customer service yang baik. Jangan sampai membuat konsumen menunggu terlalu lama saat mereka ingin mendapatkan jawaban dari permasalahan atau pertanyaan yang disampaikan. Bila perlu Anda bisa menjadikan layanan customer service ini berjalan selama 24 jam agar konsumen semakin dipuaskan.

Kerja Keras Adalah Kunci Kesuksesan

Demikianlah beberapa informasi mengenai bisnis travel online. Untuk Anda yang ingin benar-benar menjalankan bisnis ini maka Anda bisa menerapkan tips sukses di atas. Selain menerapkan tips sukses di atas, Anda juga tidak boleh lupa untuk tetap semangat dan bekerja keras. Karena usaha tanpa kerja keras akan sulit untuk sukses. Kalau memang Anda menginginkan sukses maka memang mau tak mau Anda harus bekerja keras mewujudkannya.

Sumber by Cermati

Comments

Popular posts from this blog

Apa Itu Perusahaan Jasa? Kelebihan, Kekurangan, Contoh dan Ciri - Ciri Usaha Jasa

Perusahaan jasa adalah suatu unit usaha yang kegiatannya memproduksi produk yang tidak berwujud (jasa), dengan tujuan untuk mendapatkan laba atau keuntungan. Atau juga sebagai suatu perusahaan yang menjual jasa yang diproduksinya, bertujuan untuk memenuhi kebutuhan para konsumen dan mendapatkan keuntungan. Tetapi perlu diperhatikan, walaupun bisnis jasa tetap saja perusahaan itu memerlukan produk fisik untuk melakukan kegiatan usahanya. Seperti perusahaan bergerak dibidang transportasi harus punya alat seperti bus, pesawat, kapal laut, kereta api dan alat transportasi lainnya. Perusahaan jasa juga perusahaan yang mempunyai kegiatan utama memberikan pelayanan. kemudahan, dan kenyamanan kepada masyarakat untuk memperlancar aktivitas produksi maupun konsumsi.  Sementara Perusahaan dagang adalah perusahaan yang kegiatan utama/pokok melakukan pembelian suatu barang untuk dijual kembali tanpa mengubah bentuk maupun fungsi dari barang tersebut. Perusahaan ini memperoleh penghasilan dari

Apa Itu Usaha, Pengusaha dan Perusahaan? Jenis-Jenis Perusahaan

Apa Itu Usaha, Pengusaha dan Perusahaan? - Apa itu usaha? Usaha adalah kegiatan yang dilakukan oleh manusia untuk mendapatkan penghasilan berupa uang atau barang yang diperlukan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dan mencapai kemakmuran hidup. Tentu usaha yang dilakukan secara terus menerus akan membuahkan hasil yang maksimal. Artinya kalau berbicara usaha, kegiatan untuk mencapai keuntungan baik langsung maupun tidak langsung. Sementara peluang usaha adalah sebuah kesempatan yang datang pada waktu tertentu yang tidak dapat dilewatkan oleh seorang wirausahawan demi mendapatkan keuntungan. Walau terkadang banyak yang takut dengan kesempatan yang datang. Pengusaha adalah orang(pribadi) atau persekutuan (badan hukum) yang menjalankan sebuah jenis perusahaan. Dalam melakukan usaha, seorang pengusaha tidak dapat berjalan sendiri. Ia membutuhkan tenaga kerja yang akan membantunya menjalankan roda bisnis yang dijalankan. Apalagi perusahaan yang dikelolanya sudah cukup besar, maka tena

Apa itu Entrepreneur? Perbedaan Entrepreneur dan Manajer

Apa itu Entrepreneur? Perbedaan Entrepreneur dan Manajer - Entrepreneur adalah seeorang yang  mempunyai dan membawa sumber daya berupa tenaga kerja, material, serta asset yang lainnya pada suatu kombinasi yang mampu melakukan suatu perubahan/ menambahkan nilai yang lebih besar daripada nilai yang sebelumnya. Manajer adalah seseorang yang bekerja melalui orang lain dengan mengoordinasikan kegiatan-kegiatan mereka guna mencapai sasaran organisasi. Richard Cantillon (1755) yang dianggap sebagai pencetus istilah entrepreneur menyebutkan bahwa inti dari kegiatan entrepreneur adalah menanggung resiko,menurutnya entrepreneur adalah mereka yang membayar harga tertentu untuk produk tertentu untuk kemudian menjualnya dengan harga yang tidak pasti,sambil membuat keputusan tentang membuat upaya mencapai dan memanfaatkan sumber-sumber daya dan menerima resiko berusaha. Entrepreneurship adalah jiwa entrepreneur yang dibangun untuk menjembatani antara ilmu dengan kemampuan pasar. Entrepreneu